Kamis, 03 Maret 2011

Hara Hope

Hara Hope lahir di Saudi Arabia dua puluh enam tahun yang lalu—namun dibesarkan di Subang, Jawa Barat—dengan nama asli Haji Arif Arofah. Memilih nama Hara Hope sebagai nama pena yang merupakan akronim dari namanya sendiri (HARA) dan wujud dari keinginan untuk memiliki banyak harapan.

Beberapa cerpennya pernah dimuat majalah Kawanku, Annida, Ummi, Aku Anak Saleh, dan Cerita Kita. Hara Hope fokus menulis cerita remaja, kendati tetap coba-coba menuliskan konteks yang lebih dewasa. Salah satu cerpennya memenangi juara hiburan lomba cerpen majalah Ummi 2005.

Sebagai comic-freak, ia tercatat sebagai salah satu storyboarder Studio Woh, suatu komunitas komik yang berbasis di Yogyakarta. Beberapa karya komik pendeknya memenangi perlombaan komik, seperti Lomba Komik Depag 2004 – Kategori SLTP yang meraih juara harapan 2 dan Lomba Sheila on 7 Song’s Comic Festival 2007 yang meraih juara 3. Kedua karya tersebut diilustrasikan oleh Janang “Studio Woh”. Hara Hope juga suka musik rock ala L~ARC~en~Ciel.

Saat ini Hara Hope tengah menggarap novel ketiganya, Kalamitos, di sela kesibukannya sebagai editor ensiklopedi dan anjangsananya terhadap dunia Astronomi di Himpunan Astronom Amatir Jakarta (HAAJ).

Karya-karyanya:
+ Summer Triangle (2005)

Karya-karyanya bersama penulis lain:
+ Antologi FLP Yogyakarta: Lihatkan Bintang Untukku (2003)
+ Antologi penulis teenlit: Idolamu? Itu Aku (2005)

Ingin mengenal lebih dekat?


#Iseng Tambahan: Sama sekali nggak nyangka kalo pengarang Summer Triangle dan Target:Amore ini adalah COWOK! Hara Hope membuktikan bahwa menulis bukan hanya kerjaan cewek—tapi cowok juga. Dan lagi, Hara Hope menulis 2 novel tentang kehidupan cewek... Membuktikan bahwa cowok ternyata memperhatikan cewek. 

Ayo maju Hara Hope~!

0 comments:

Posting Komentar

Blog Template by SuckMyLolly.com